Sesuai Target Jadi Juara Umum Kejurnas, Bang Azran Apresiasi Perjuangan Kontingen IBCA MMA Jakarta

oleh -6 views
oleh

JAKARTA – Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI Dapil DKI Jakarta, Achmad Azran, memberikan apresiasi kepada kontingen Jakarta yang menjadi juara umum Kejurnas Indonesia Bela Diri Campuran Amatir (IBCA) MMA Piala Dankorps Brimob Polri 2025, 17-21 November.

Jakarta menjadi juara umum kategori Youth dan Senior setelah mampu mengumpulkan 74 medali emas untuk nomor youth dan 12 medali emas di kategori senior.

Pria yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua Umum IBCA MMA DKI Jakarta itu mengaku bangga dengan perjuangan dan kerja keras yang diperlihatkan seluruh anggota kontingen. Raihan juara itu juga sesuai dengan target yang dicanangkan oleh Bang Azran kepada pasukan DKI Jakarta.

“Saya bangga sekali dengan seluruh kontingen DKI, terutama para atlet yang sudah berjuang keras untuk mempersembahkan medali. Keberhasilan ini adalah hasil dari kerja keras seluruh kontingen,” kata Azran yang dipercaya menjadi Chief Mission DKI, Minggu (23/11/2025).

Senator yang akrab disapa Bang Azran ini berharap torehan yang didapat dari ajang ini bisa semakin ditingkatkan pada event-event bergengsi lainnya.

“Kita boleh menikmati perjuangan yang sudah dilalui, tapi yang terlalu lama terlena. Karena, kita juga berharap prestasi ini bisa terus ditingkatkan,” harap Azran yang juga Wakil Ketua Pengprov IBCA MMA DKI Jakarta.

Bahkan, putra asli Betawi ini berharap para atlet IBCA MMA DKI Jakarta mampu meraih prestasi internasional.

“Terus lah berlatih yang giat agar tahun depan kita bisa memenangi kejuaraan nasional lainnya, bahkan saya berharap atlet-atlet kita mampu menjadi juara di pentas internasional,” katanya.

Ketua Umum Pengprov IBCA MMA DKI Jakarta, Brigjen Pol Gatot Mangkurat Putra, juga mengaku bangga dengan perjuangam pasukannya untuk memperebutkan juara umum. Baik di kelompok Youth maupun Senior Kejurnas IBCA MMA 2025.

Menurut dia, hasil ini buah perjuangan keras saat berlatih. Dengan prestasi gemilang yang diraih para atlet, dapat menjadi cambuk untuk berlatih dan berlatih agar menyuguhkan prestasi diberbagai event nasional dan meningkat ke jenjang internasional.(*)

No More Posts Available.

No more pages to load.