Kemenparekraf Ajak Warga Sidemen Karangasem Gali Potensi

oleh -492 views
oleh

KARANGASEM – Melalui Bimbingan Teknis SDM Ekonomi Kreatif, Jumat (4/9/2020), Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) menggali Desa Sidemen, Kecamatan Sidemen, Karangasem, Bali.

Menurut Deputi Pengembangan SDM dan Kelembagaan Kemenparekraf Wisnu Bawa Tarunajaya, Karangasem adalah salah satu wilayah di Bali yang memiliki banyak potensi.

“Potensi yang dimiliki Bali sangat banyak, termasuk juga di Karangasem. Oleh sebab itu, kita coba angkat kembali potensi ini melalui Bimtek SDM Ekonomi Kreatif,” ujarnya.

Sementara Direktur Pengembangan SDM Ekonomi Kreatif Kemenparekraf Muh Ricky Fauziyani mengatakan pelatihan ini harus bisa diimplementasikan peserta.

“Kita ingin menggelar pelatihan yang bisa langsung diimplementasikan peserta. Jadi mereka harus tahu apa yang harus dilakukan dan bagaimana caranya dan seperti apa dampaknya,” katanya.

Ditambahkan Ricky, wilayah Sidemen sebenarnya sudah cukup dikenal. Karena, sejumlah selebritas luar negeri kerap berlibur ke sini. Antara lain vokalis The Rolling Stones Mick Jagger, dan juga David Bowie.

“Kita punya budaya yang kalau diperbaiki, bisa semakin dikenal orang. Apa yang diperbaiki? Tentu kemasannya. Harus dipikirkan bagaimana caranya bisa dijual dan manfaatkan media sosial,” katanya.

Ditambahkan Ricky, kalau mau hasil yang istimewa, tidak bisa dilakukan dengan cara-cara yang biasa. Tetapi harus dengan cara yang luar biasa.

Sementara Kepala Dinas Pariwisata Karangasem Putu Arnawa, mengatakan Sidemen sebagai daerah unik, dan dikenal sebagai Ubudnya Karangasem.

“Orang datang ke Sidemen bukan cari kesenangan, tapi ketenangan. Dan ketika kita berbicara ekonomi kreatif, pelatihan ini adalah momen yang bagus untuk diikuti. Bangkitkan diri kita, harus eksplor agar kita bisa menikmati pariwisata,” tuturnya.

No More Posts Available.

No more pages to load.